OBSERVATORIUM Jordrell Bank di Chesire, Inggris, dipilih sebagai markas proyek teleskop radio terbesar di dunia. Dengan dibangunnya proyek ini, keberadaan mahluk asing bisa dideteksi.
Perjanjian untuk menjalankan proyek Square Kilometre Array (SKA) dari observatorium Jodrell Bank ditandatangani di Roma oleh Australia, Cina, Belanda, Selandia Baru, Afrika Selatan, Prancis, Jerman, Italia dan Inggris.
Proyek senilai US$2,1 miliar ini diharapkan dapat menjawab berbagai pertanyaan kunci tentang planet. Lokasi SKA belum ditentukan namun dapat dibangun di Australia atau Afrika Selatan.
Markas baru di Jodrell Bank akan dibuka Januari 2012, menggantikan kantor proyek yang ada saat ini berpusat di Universitas Manchester.
Nama SKA diambil dari luas daerah pengumpulan data, bukan satu parabola radio sepanjang satu kilometer tetapi terdiri dari ribuan parabola kecil.
Square Kilometre Array (SKA) akan memberikan jawaban tentang pembentukan bintang-bintang. Sejauh ini, 20 negara terlibat dalam proyek yang diperkirakan selesai pada 2024.
Diharapkan SKA akan mengungkapkan bagaimana planet dan galaksi terbentuk dan memberikan petunjuk apakah ada makhluk asing.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.